Klasifikasi Reaksi-Reaksi Kimia Organik Dasar
Reaksi organik terjadi pada senyawa atau molekul organik. Setiap molekul terdapat elektron terluar pada kulit terluar yang tolak menolak satu sama lain. Kenapa molekul organik tersebut dapat bereaksi? Reaksi terjadi ketika molekul memiliki cukup energi untuk mengatasi energi aktivasi sehingga molekul yang tolak menolak dapat diatasi dan berada cukup dekat satu sama lain. Pada senyawa organik,khususnya atom karbon yang memiliki 4 elektron di kulit terluarnya dapat bereaksi dengan pasangan elektron lain membentuk ikatan kovalen. Atom karbon dapat berikatan dengan unsur nitrogen,oksigen,hidrogen,sebagai contoh metana (CH4) dimana atom C berikatan dengan atom hidrogen. Ada beberapa hal dasar yang harus diperhatikan sebelum memahami reaksi organik,yaitu pemutusan ikatan. Pemutusan ikatan dapat terjadi dari 2 cara,yaitu; 1. Pemutusan homolisis,dimana masing-masing atom membawa elektron dalam jumlah yang sama,sehingga membentuk radikal (r